Cermin adalah salah satu benda yang dapat memantulkan cahaya. Banyak benda-benda lain di sekitar kita yang dapat memantulkan cahaya misalnya air di kolam dan benda-benda yang terbuat dari logam mengilat seperti emas, perak, dan perunggu. Suatu benda dapat memantulkan cahaya, jika kita dapat melihat bayangan kita atau benda lain pada permukaan benda tersebut. Pemantulan pada suatu permukaan benda memiliki dua jenis sinar, yaitu sinar datang dan sinar pantul.
Nah bagaimana jika kita ingin membuat vektor berbentuk cermin agar jika kita perbesar berkali-kali gambar tidak akan pecah. Dan kita bisa memodifikasi cerminan sesuai dengan imajinasi yang kita inginkan. Oke langsung saja yah teman-teman.
Pertama kita akan buat lingkaran dengan menggunakan ellipse tool. Membuat dua buah lingkaran, pertama lingkaran berwarna orange dan satu lagi berwarna biru.
Lalu untuk penyangga pada bagian cermin dan pegangan cermin disini saya membuat dengan menggunakan ellipse tool, dengan menggunakan warna merah marun. Lalu arange send to back.
Lalu untuk membuat pemegang cerminnya disini sama saya masih menggunakan ellipse tool namun saya bentuk lonjong, untuk lebih jelasnya silahkan perhatikan gambar seperti dibawah ini.
Lalu untuk bayangan pantulan pada cermin disini saya menggunakan rectangle tool, berwarna putih lalu opacity saya kecilkan.
Kemudian agar terlihat lebih lucu saya berikan mata dan bibir pada cermin dengan menggunakan brush tool.
Bagaimana teman-teman mudah bukan cara membuat cermin vektor di adobe illustrator, semoga ini dapat memudahkan teman-teman ya. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.