Apa itu File SVG? SVG adalah grafik yang dibuat menggunakan vektor. Untuk yang belum tahu, vektor adalah elemen dengan besar dan arah tertentu. Secara teori, Anda dapat menghasilkan hampir semua jenis grafik yang Anda inginkan menggunakan kumpulan vektor.
Mengapa Menggunakan File SVG? Banyak situs web menggunakan format seperti PNG dan JPEG hampir secara bergantian. SVG tidak begitu serbaguna. Jika Anda mencoba membuat ulang foto kompleks menggunakan vektor, biasanya Anda akan mendapatkan file SVG yang besar dan tidak dapat digunakan.
Namun bagaimana disini jika saya mempunyai file mentahan illustrator dan ingin saya ubah menjadi SVG. Apakah bisa? tentu saja bisa. Yuk perhatikan tutorial dibawah ini.
Pertama disini saya mempunyai sebuah illustrasi yang telah saya download dari internet.
Kemudian klik menu FIle > Save As.
Kemudian disini bisa dilihat, pada bagian Save as Type ubah menjadi SVG dan jika telah selesai mengubahnya jangan lupa klik OK yah. Dan secara otomatis file pun yang tadinya berbentuk ai menjadi svg.
Bagaimana teman – teman mudah bukan Membuat Gambar SVG Dengan Illustrator. Semoga ilmu tentang desain selalu bertambah di setiap harinya yah. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Sampai jumpa pada artikel yang selanjutnya yah.